VERTIGO

 Assalamualaikum wr wb. Mohon Maaf mengganggu. 


*PROGRAM LITERASI DIGITAL* dari KSAP (Kelompok Study Azolla Pinnata) hadir dengan tujuan meningkatkan minat literasi siswa. Berikut LD hari ini. Silakan dibaca ya.


**


✨✨✨✨✨✨✨✨

*Pengertian Vertigo*


       Vertigo adalah gejala yang menyebabkan seseorang mengalami sensasi pusing berputar yang muncul secara tiba-tiba. Pada kondisi yang parah, gejala vertigo bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Sebab, vertigo bisa menyebabkan hilang keseimbangan dan disorientasi. Serangan vertigo bahkan bisa menyebabkan pengidapnya sampai terjatuh. 


Saat vertigo menyerang, hal yang dirasakan bisa bervariasi, seperti pusing ringan dan muncul secara berkala. Serangan vertigo yang parah biasanya memiliki durasi yang lama dan bisa berlangsung selama beberapa hari sehingga pengidapnya tidak bisa beraktivitas secara normal.


✨✨✨✨✨✨✨✨

*Faktor Risiko Vertigo*


     Ada beberapa faktor risiko yang bisa meningkatkan risiko seseorang mengalami vertigo, yaitu:


- Berusia lebih dari 50 tahun.

- Wanita.

- Pernah atau sedang mengidap luka di kepala.

- Ada anggota keluarga yang memiliki riwayat vertigo.

- Mengalami infeksi pada telinga.

- Sedang stres berat.

- sering mengonsumsi alkohol


✨✨✨✨✨✨✨✨

*Penyebab Vertigo*


     Penyebab utama vertigo adalah gangguan pada telinga bagian dalam. Hal ini kemudian memicu masalah mekanisme keseimbangan tubuh. Selain itu, ada beberapa faktor lain yang bisa menyebabkan vertigo, di antaranya: 


- Perubahan posisi secara tiba-tiba.

- Migrain atau sakit kepala tidak tertahankan.

- stroke. 

- Penyakit Meniere, 

- gangguan yang menyerang telinga bagian dalam.

- Vestibular neuronitis, 

- inflamasi saraf vestibular pada telinga bagian dalam.

- Gangguan pada otak, misalnya tumor.

- Obat-obatan tertentu yang menyebabkan kerusakan telinga.

- Trauma atau luka di kepala dan leher.


✨✨✨✨✨✨✨✨

*Gejala Vertigo*


Gejala yang umum terjadi saat seseorang mengalami vertigo adalah pusing berputar yang diikuti dengan telinga berdengung. Hal ini bisa memicu mual dan muntah. Jika kondisi ini dibiarkan berlanjut, pengidap vertigo bisa terjatuh karena kehilangan keseimbangan dan tidak bisa berdiri. Apabila telah berbaring dan menutup mata, pengidap juga akan tetap merasa tubuhnya berputar dan rasa berdebar hingga dapat memicu pingsan.


Serangan awal vertigo biasanya berlangsung selama beberapa jam saja. Namun, jika tidak segera ditangani, vertigo akan selalu kambuh yang dapat meningkatkan risiko terjadinya stroke.


✨✨✨✨✨✨✨✨

*pencegahan Vertigo*

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah gejala-gejala vertigo muncul, yaitu:


- Menghindari gerakan secara tiba-tiba agar tidak terjatuh.

- Segera duduk jika vertigo menyerang.

- Gunakan beberapa bantal agar posisi kepala saat tidur menjadi lebih tinggi.

- Gerakkan kepala secara perlahan-lahan.

- Hindari gerakan kepala mendongak, berjongkok, atau tubuh 

- membungkuk.

- Bagi pengidap penyakit Meniere, batasi konsumsi garam dalam menu sehari-hari.



Kamu dapat mengakses IG KSAP di link: https://instagram.com/azollapinnata2021?utm_medium=copy_link


Terima kasih

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ternyata olahraga teratur & jangka panjang hanya menempati peringkat kedelapan.